Hari ini anak-anak di PAUD Tunas Baru terlihat sangat senang dan besemangat sekali, kegiatan dengan sub tema makanan kesukaanku di isi dengan aktivitas menghias kue donat, besoknya ada kegiatan Kolase di atas Gambar lingkaran berbentuk donat, Lalu ada kegiatan menggunting lingkaran kue donat, dan lain sebagainya. Senaaang sekali melihat pembelajaran berjalan dengan lancar, tapi kok, entah kenapa terasa ada yang kurang !!?? Ketika saya bertanya dengan diri sendiri; "Kenapa harus donat??"
Tahukah bunda Kue donat itu apa? asalnya dari mana?
Tahukah bunda Kue donat itu apa? asalnya dari mana?
Kue donat itu berasal dari negara barat, Salah satu teori mengatakan donat dibawa ke Amerika Utara oleh imigran dari Belanda yang juga memopulerkan hidangan penutup lain, seperti: kue kering, pai krim (cream pie) dan pai buah (cobbler). Cerita yang populer tentang donat adalah Cerita yang mengatakan bahwa donat berbentuk cincin diciptakan kapten kapal asal Denmark bernama Hanson Gregory. Sang kapten sering harus menyetir kapal dengan kedua belah tangan karena kapal sering dilanda badai. Kue gorengan yang dimakan ketika sedang menyetir ditusukkan ke roda kemudi kapal, sehingga kue menjadi bolong. Kebetulan bagian tengah kue juga sering belum matang, sehingga donat sengaja dibuat berlubang di tengah agar permukaan donat yang terkena minyak bertambah dan donat cepat matang. (Sumber Wikipedia).
Sebenarnya kita juga punya kue yang enak-enak. Kurang apa dengan kuliner Indonesia?, kita kaya dengan beragam makanan tradisional kuliner yang tidak kalah enaknya dengan makanan dari luar negeri. Mungkinkah hanya karena kurang menarik?, karena cita rasanya tidak sama ya? ah padahal rasa itu di lidah bukan dari pandangan mata, dan kalo mau menghias mungkin bisa kita coba martabak terang bulan, atau makanan kue khas tradisional lainnya yang bersumber dari Nusantara tercinta.
Harusnya kan anak-anak, kita ajarkan mencintai Indonesia dengan mencintai produk negeri sendiri, dengan mulai mengkonsumsi dan menikmati kue makanan khas Indonesia sendiri, sehingga mereka punya jati diri yang berakar dari budaya bangsa Indonesia ini. Ayo bunda kembangkan budaya Indonesia ya... Merdekaa !!
Jadi kenapa harus Donat ??....